Gerakan Mudah Yoga untuk Memperbaiki Postur Tubuh, Yuk Coba!


Gerakan Mudah Yoga untuk Memperbaiki Postur Tubuh, Yuk Coba!

 Gaya hidup modern yang banyak mengharuskan kita bekerja di depan layar atau duduk berjam-jam sering membuat postur tubuh jadi kurang ideal. Akibatnya, punggung terasa kaku, bahu jadi tegang, bahkan bisa berujung nyeri di beberapa bagian tubuh. Studi juga menunjukkan jika duduk terlalu lama dengan posisi yang salah itu bisa meningkatkan risiko nyeri punggung sampai 40%.

Nah, daripada terus-terusan pegal dan tidak nyaman, yuk coba beberapa gerakan yoga untuk memperbaiki postur tubuh! Tak perlu jadi ahli yoga dulu, cukup luangkan waktu sebentar setiap hari, dan rasakan perbedaannya. Siapa tahu, bukan hanya postur yang membaik, tapi tubuh juga terasa lebih ringan dan segar. Siap bergerak lebih sehat? Let’s go!

Gerakan Yoga untuk Memperbaiki Postur Tubuh

Nah, ada beberapa gerakan yoga untuk memperbaiki postur tubuh yang bisa membantu Anda lebih nyaman beraktivitas sehari-hari. Tenang, Anda tidak perlu alat mahal atau waktu lama, cukup luangkan beberapa menit setiap hari untuk yoga, dan postur tubuh bisa makin bagus! Yuk, coba!

1. Mountain Pose (Tadasana)

Jangan remehkan pose yang kelihatannya simpel ini! Mountain pose bisa membantu Anda sadar dengan postur tubuh dan membuat badan lebih seimbang. 

Caranya mudah sekali, cukup berdiri dengan kaki rapat, tangan di samping, dan pastikan punggung lurus. Tarik nafas dalam-dalam sambil mengangkat dada dan meregangkan tubuh ke atas. Tahan sebentar, lalu lepaskan perlahan. Jika rajin melakukannya, postur tubuh Anda akan semakin tegak dan enak dilihat!

Baca juga: Tegakkan Postur dengan Penyangga Punggung, Ini 5 Manfaat Utamanya!

2. Cat-Cow Pose (Marjaryasana-Bitilasana)

Jika punggung sering terasa kaku atau pegal, coba gerakan ini. Pose cat-cow bisa membantu meregangkan tulang belakang supaya lebih fleksibel dan tidka mudah kaku. 

Bagaimana caranya? Mulai dari posisi merangkak, pastikan tangan sejajar bahu dan lutut sejajar pinggul. Tarik nafas, lengkungkan punggung ke bawah sambil angkat kepala (cow pose). Hembuskan napas, lengkungkan punggung ke atas sambil menundukkan kepala (cat pose). Ulangi beberapa kali, dijamin punggung jadi lebih lega!

3. Child’s Pose (Balasana)

Gerakan yoga untuk memperbaiki postur tubuh ini nyaman dan membuat rileks! Cocok untuk Anda yang suka pegal-pegal di punggung dan bahu. 

Caranya, duduk dengan lutut ditekuk, lalu bungkukkan tubuh ke depan sampai dahi menyentuh matras. Ulurkan tangan sejauh mungkin dan rasakan tarikan lembut di punggung. Tahan sebentar, tarik napas dalam, lalu ulangi. Dengan rajin melakukannya, badan akan lebih santai, terutama setelah seharian duduk di depan laptop.

4. Downward Facing Dog (Adho Mukha Svanasana)

Pose ini sangat populer karena memberik banyak manfaat bagi tubuh. Downward facing dog membantu memperkuat otot inti, memperbaiki kelenturan, serta memperbaiki posisi tulang belakang.

Mulailah dengan posisi merangkak, lalu dorong pinggul ke atas hingga membentuk huruf V terbalik. Pastikan tangan dan kaki tetap lurus. Tahan posisi ini selama beberapa detik sambil mengatur napas. Jika dilakukan rutin, postur tubuh Anda akan semakin baik.

Baca juga: Sering Kretek Punggung? Katuhui 5 Fakta Mengejutkan Ini!

5. Cobra Pose (Bhujangasana)

Bagi Anda yang sering duduk bungkuk, pose ini cocok untuk membuka dada dan melatih punggung agar lebih fleksibel. 

Caranya, tiduran telungkup dengan kaki lurus, lalu letakkan telapak tangan di samping dada. Dorong tubuh ke atas sampai punggung melengkung dan dada terbuka. Tahan sebentar, lalu kembali ke posisi awal. Gerakan ini tak hanya membuat postur lebih bagus, tapi juga membantu melemaskan otot-otot.

Jadi, tidak perlu lagi khawatir soal postur tubuh yang kurang ideal karena duduk kelamaan atau kebiasaan membungkuk. Dengan rutin melakukan gerakan yoga untuk memperbaiki postur tubuh diatas, Anda bisa merasakan manfaatnya, mulai dari punggung yang lebih rileks, bahu tidak tegang, sampai tubuh terasa lebih ringan dan seimbang.

Yuk, mulai gerakan-gerakan sederhana ini dan rasakan sendiri perbedaannya. Dijamin, postur tubuh Anda akan lebih baik dan badan pun terasa lebih sehat!